Chitika

Saturday, March 3, 2012

Mr Crack "Habibie"

Taukah anda siapa yang diberi gelar sebagai mr. Crack? jawabannya adalah Prof. Dr. Ing.- Dr. Sc. H.C. Mult. Bacharuddin Jusuf Habibie atau lebih sering dikenal dengan nama Habibie. B.J.Habibie lahir di Parepare sulawesi Selatan, 25 Juni 1936. Dia disebut sebagai mr. Crack karena keberhasilannya mengungkap/membuat teori perambatan keretakan pesawat (sambungan antara sayap dan badan pesawat-antara sayap dengan dudukan mesin) yang saat ini menjadi standar acuan pembuat pesawat di seluruh dunia yang dikenal sebagai teori crack progression/factor Habibie. Dengan teori tersebut beliau berhasil menghitung potensi keretakan sampai hitungan atomnya.
Dalam teori tersebut beliau berasumsi bahwa porsi rangka baja pesawat bisa dikurangi dan diganti dengan dominasi alumunium sehingga dapat mengurangi bobot pesawat sampai 10 persen dari bobot konvesionalnya. Selain itu factor Habibie berperan dalam teknologi penggabungan bagian per bagian kerangka pesawat sehingga lebih kokoh dan memungkinkan tahan terhadap vibrasi serta tekanan udara pada saat take off. Habibie juga berperan dalam penemuan kestabilan konstruksi di bagian ekor pesawat.
Dalam perjalanan karirnya Beliau juga berhasil memberikan konstribusi dalam pembuatan berbagai jenis pesawat seperti helicopter, Fokker, Transall, Hansa Jet, bahkan kendaraan militer buatan pindad Panser 6X6.
Sebagai penutup ada kata mutiara dari beliau : “The basis of any modern economy is in their capability of using their renewable human resources. The best renewable human resources are those human resources which are in a position to contribute to a product which uses a mixture of high-tech.” Klo diterjemahkan paling tidak ini maksudnya " Basis dari ekonomi modern adalah kemampuan untuk menggunakan sumber daya manusia yang dapat diperbaharui. Sumber daya manusia yang paling baik adalah sumber daya manusia yang dapat memberikan konstribusi hasil dengan menggunakan perpaduan teknologi tinggi.

No comments:

Post a Comment